Menggunakan paspor di dalam negeri, emang bisa?
Menggunakan paspor di dalam negeri, emang bisa?
Sahabat Mido, pandemi Covid-19 telah membuat banyak negara menutup pintu untuk orang asing. Saat ini mungkin kamu belum bisa ke luar negeri dengan paspor yang baru saja kamu buat, namun sebenarnya kamu tetap dapat memanfaatkanya meski sedang berada di dalam negeri. Berikut daftar kegiatan yang bisa kamu lakukan dengan paspor :
1. Memesan Tiket di Aplikasi
Aplikasi pemesanan tiket menerima KTP/SIM/Paspor untuk melakukan pemesanan tiket pesawat maupun kereta api. Kita hanya perlu memilih paspor sebagai identitas yang digunakan, kemudian memasukan nomor paspor. Karena identitas yang terinput adalah data paspor maka sebaiknya kita juga membawa paspor saat proses check-in.
2. Check-in di Penginapan
Pengelola penginapan mewajibkan setiap tamu untuk menunjukan identitas seperti KTP/SIM/Paspor sebelum menginap. Kita dapat menggunakan paspor sebagai identitas yang sah saat proses check-in. Pihak pengelola hotel selanjutnya akan menyimpan salinan lembar biodata paspor ke dalam database tamu.
3. Membuka Rekening Bank
Banyak perusahaan keuangan yang memperbolehkan calon nasabah untuk membuka rekening tabungan atau rekening investasi dengan data diri berupa KTP/SIM/Paspor. Jangan lupa selalu melakukan pembaharuan data nasabah tiap kali melakukan penggantian paspor ya!
4. Verifikasi Akun Digital
Perusahaan digital kerap meminta pelanggannya untuk melakukan verifikasi data diri. Apalagi perusahan tersebut bergerak pada sektor perdagangan elektronik dan layanan keuangan digital. Identitas seperti KTP/SIM/Paspor dapat digunakan untuk verifikasi akun digital yang kita miliki.
Sekarang sudah tau manfaat keren dari paspor Indonesia kan? Tetap berhati-hati ya walaupun kamu menggunakan paspor di negara sendiri, jangan sampai hilang atau rusak!
